
IBISBET – Kylian Mbappe membatalkan untuk bergabung dengan Real Madrid, hal tersebut tampaknya membuat La Liga kesal. Presiden La Liga, Javier Tebas, menuding polah PSG berbahaya dan menjadi penghinaan bagi sepak bola.
Mbappe akan menanda tangani kontrak baru berdurasi tiga tahun bersama PSG. Mbappe akan menerima gaji dan bonus dalam jumlah yang sangat besar. Mbappe juga akan menerima beberapa hak istimewa lain dari PSG.
Menanggapi hal tersebut, Tebas memberikan reaksi yang cukup penting. Tebas menyoroti kuasa uang di balik saga transfer Mbappe.
“Apa yang akan dilakukan PSG dengan memperbaharui kontrak Mbappe dengan uang besar (untuk mengetahui di mana dan bagaimana mereka membayarnya) setelah mereka mengalami kerugian lebih dari 700 juta euro dalam beberapa musim terakhir.”
“Selain itu gaji skuat mereka menghabiskan 650 juta euro, bisa membuat kesepakatan seperti ini, di mana klub-klub yang seharusnya bisa mendatangkan sang pemain dipaksa tidak bisa merekrutnya karena jumlah gaji yang tidak masuk akal.”
“La Liga akan mengajukan tuntutan ke PSG sebelum mengadukan mereka ke UEFA, Pemerintah Prancis dan Otoritas fiskal dan Uni Eropa.”
“Kami melakukan ini untuk mempertahankan ekosistem ekonomi sepak bola Eropa dan keberlangsungannya,” tutup pernyataan resmi tersebut.